
IndoRide.com – Assalamualaikum brosist, salam geber sampai redline!

Hari Sabtu, 1 April 2017 tepatnya di acara Otobursa Tumplek Blek 2017 di Parkir Timur Senayan, PT. Suzuki Indomobil Sales alias PT. SIS melakukan sebuah terobosan baru demi meramaikan acara tersebut, plus melakukan sebuah pembuktian dari produk terbarunya, Suzuki GSX-S150! Pembuktian apa sih brosist??
Yap, Suzuki turut meramaikan acara Otobursa Tumplek Blek 2017, dengan mengadakan acara pencatatan rekor MURI dengan tema Freestyle Motor Terbanyak yang dilakukan oleh satu jenis motor, dalam hal ini ada 50 unit GSX-S150 yang digeber bareng-bareng oleh Freestyler dari seluruh Indonesia brosist! Asli keren dan petjah abis acara kemaren!
- Suzuki Siap Ramaikan Tumplek Blek 2017 dan Cetak Rekor MURI Bareng GSX-S150!
- Intip Modifikasi Suzuki GSX-S150 Pakai Headlamp Satria FU Ini, Kerennya Gak Masuk Akal!!
- Modifikasi Suzuki GSX-S150 Ala MV Agusta Rivale, Arogansi Berlebih!
Nah, selain ditontonin sama team dari MURI, acara ini juga ramai banget ditontonin sama pengunjung Otobursa Tumplek Blek yang kemarin membludak brosist! Terlihat tribun ramai banget dipadati oleh pengunjung yang penasaran sama aksi yang cukup berbahaya ini! Kenapa berbahaya? Karena tempatnya ga terlalu besar, tapi aksinya bener-bener ekstrim brosist!
Kurang lebih ada 3 gaya yang dilakukan oleh para freestyler dalam pencatatan rekor MURI kemarin. Yakni gaya Wheelie, Stoppie, dan Circle. Gak lupa juga, burnout bareng-bareng pakai GSX-S150! Asli, saya yang ngeliatin dan ngeliput acaranya ikut deg-degan brosist, karena setiap gerakan itu berbahaya banget buat sang rider freestyler. Alhamdulillahnya acara berlangsung dengan lancar, dan PT. Suzuki Indomobil Sales resmi mendapatkan rekor MURI untuk rekor Aksi freestyle motor dengan jumlah peserta dan sepeda motor terbanyak menggunakan satu tipe motor dalam waktu bersamaan ! Josss!


“Kami ingin menunjukkan keunggulan dari produk GSX-S150 yang memiliki keunggulan dari sisi bobot yang ringan, handling yang mumpuni dan proporsi kendaraan yang didesain untuk pasar Indonesia. Sehingga sangat mudah dan nyaman dikendarai, termasuk ketika digunakan dalam aksi freestyle” Ujar Pak Yohan Yahya, Selaku Sales & Marketing Department Head PT. SIS.

Pokoknya selamat sekali lagi untuk Suzuki, telah membuktikan bahwa GSX-S150 benar-benar asyik dan lincah buat freestyle, apalagi buat pemakaian harian ya? Pasti asyik ditekuk-tekuknya nih. Duh, aku kapan punya yaa? Pengen euy 😥 .
Semoga berguna informasinya brosist!
Thanks for reading and sharing, please leave your comment below here, and see you on the next article.
Wassalamualaikum.
Written by Alki Rahmatullah
Follow me on..
Facebook Fanspage : Indoride.com
Facebook : Alki Rahmatullah
Twitter : @alkirahmatullah
Gmail : rahmatullahalki@gmail.com
Instagram : @indoride
Baca yang menarik lainnya brosist…
- Suzuki V-Strom 250SX Resmi Dirilis, Harga Rp 59,5 Juta Aja!!
- Suzuki Grand Vitara Hadir Kembali, Kini Dengan Teknologi Hybrid
- Suzuki V-Strom SX Gegerkan IMOS 2022! Kabarnya Nggak Sampe Rp 60 Juta
- Harga Tembus Hampir Rp 30 Juta, Suzuki Avenis 125 Resmi Ngaspal di Indonesia! Intip Kelebihannya!
- Sinyal Makin Kuat, Suzuki Avenis 125 Segera Masuk Indonesia! Harga?
- HOT SPYSHOT! Skutik Misterius Berkamuflase Stiker “Smile”, Inikah Suzuki Avenis?!
- Layak Dikoleksi! Ini Tampilan Suzuki Satria F150 “Special Edition” 2022, Penutup Suzuki MotoGP!
- Rumor, Matic Baru Suzuki Avenis Bakal Masuk Indonesia! Siap Beli?
- Suzuki Rilis Ertiga Hybrid 2022 ; Makin Canggih, Harga Menggiurkan!
- Mudik Naik Motor? Bisa Aja! Berikut Tips Mudik Aman+Nyaman Dari Suzuki
rame bener acaranya….
https://atasaspal.com/2017/03/29/menyiksa-versys-x250-dalam-event-first-ride-versys-x250-on-tulungagung-sangar-kang/
Rekor baru nih. https://lintangcruisers.wordpress.com/2017/04/03/rfs-150i-bebek-super-dari-benelli-untuk-pasar-malaysia