Pengalaman Perpanjang SIM C di SIM Keliling Kota Depok, Simple!

SIM keliling depok, karena dekat jadi pilih disini

IndoRide.com – Assalamualaikum brosist, salam geber sampai redline!

Judulnya ini artikel buat share aja sih, saya rasa banyak dari brosist yang udah paham tata cara perpanjang Surat Izin Mengemudi atau SIM C hehe.. Tapi gapapa deh, buat share dan jadi pengingat buat saya. Jadi gini bro, ceritanya SIM C saya sudah habis masa berlakunya. Setelah 5 tahun ada di dompet sebagai lisensi resmi sah mengemudi kendaraan roda dua, akhirnya ia menemui expiry datenya. SIM C yang saya buat di tahun 2014 lalu ini berakhir di tahun 2019 (pokoknya abis tiap pemilu XD). Nah, tentunya harus diperpanjang dong, kalo gak mau sim gak berlaku lagi! Akhirnya, saya coba perpanjang di SIM Keliling Kota Depok agar lebih simple dan dekat..

PERPANJANG SIM di SIM KELILING 2019, mudah banget…

pagi udah rameee

Sekarang kan berlaku peraturan, jika Surat Izin Mengemudi yang masa berlakunya habis (disini habis saat kita ulang tahun di tahun ke 5) dan melewati masa berlaku, maka SIM tersebut sudah tidak sah dan tidak bisa diperpanjang lagi. mau gak mau harus test ulang dan melewati rangkaian yang puaanjaang dan melelahkan lagi.. Makanya kudu, wajib, harus perpanjang SIM minimal 2 minggu sebelum habis! sebenernya, sehari sebelum habis pun gapapa, cuma kan takutnya berhalangan malah ribet nanti :D.

Sebenarnya, di kota Depok sendiri disediakan pelayanan SIM Keliling, yang terbagi menjadi beberapa tempat yang dikunjungi oleh truk SIM Keliling. Berikut tempat bersinggah mobil SIM Keliling setiap hari Senin-Sabtu di Kota Depok, dan ini akan selalu ada kecuali hari Minggu dan libur nasional bro.

DAFTAR PELAYANAN SIM KELILING KOTA DEPOK 2019

Hari Tempat Pelayanan Mobil SIM 1 Tempat Pelayanan Mobil SIM 2
Senin Villa Cassablanca
Jl. Raya Sawangan
Toko Meubel Serba Indah
Jl. Raya Bambu Kuning, Bojonggede
Selasa Eks Ramayana
Jl. Raya Bogor
ITC DEPOK
Jl. Margonda Raya Kota Depok
Rabu Honda Motor Care
Jl. Raya Sawangan
 Giant Bojongsari
Kamis Pasar Segar Cinere
Jl. Cinere Raya
Kantor Kecamatan Bojongsari
Jumat Depok Town Square
Jl. Margonda Raya
Kantor Kecamatan Tapos
Sabtu Margocity
Jl. Margonda Raya
Taman Bunga Wiladatika, Tapos
( seberang Cibubur Junction )
Minggu Libur Libur

Jadi, karena rumah saya di daerah Depok 2, maka saya pilih di hari Selasa tepatnya di Eks Ramayana Jl. Raya Bogor. Sebenernya agak nyesel juga, karena ternyata kini Kota Depok telah memiliki pelayanan SIM di dalam Mall Depok Town Square yang pastinya lebih cepat, mudah dan nyaman juga ruang tunggunya. Cuma karena saya KUDET dan kurang informasi, jadilah tetap milih SIM keliling. Itu juga karena dikasihtau Followers saya di instagram @indoride. Yah maklum kudet dah.. Gapapa, SIM keliling masih lebih dekat kok! :D.

SIM keliling depok, karena dekat jadi pilih disini

Nah, disebutkan di informasi yang ada di website Polresta Depok, SIM Keliling mulai beroperasi dari mulai jam 08.00-12.00. Sedangkan pendaftaran ditutup jam 10.00 tepat. Gak mau ambil resiko, saya datang jam 07.30 ke Eks Ramayana yang sudah puluhan tahun tidak beroperasi tersebut, tapi masih berdiri gagah… Dan ternyataaa.. sudah ramee yang antri dan daftar! Wkwkwk.. Saya ada di urutan sekitar 20an.

Mobil datang jam 8 tepat, namun sedikit molor sekitar 15 menit lamanya karena beberes dan instalasi listrik dan lain lainnya. Pokoknya sekitar setengah 9, baru pada dipanggil untuk isi dokumen dan tanda tangan. AKhirnnya nama saya dipanggil dan harus ke tempat pengisian dokumen, dan juga membuat surat keterangan sehat. Ini sih opsional, kalau brosist bawa Surat keterangan sehat dari dokter pribadi, gak usah bayar lagi. Karena saya gak bawa, jadi harus test disana dan dikenakan biaya Rp 35 ribu. Ini penting untuk menunjukkan kesehatan kita dan kelayakan dalam berkendara.

Setelah cek kesehatan, nunggu dipanggil untuk foto

Selanjutnya, tahap kedua tinggal nunggu dokumen masuk dan nama dipanggil, untuk pengambilan foto dan validasi data. Jujur nunggunya cukup lama, sekitar 45 menit setelah dipanggil untuk tes kesehatan. Sempat beberapa kali salah kedengeran nama karena cukup bising. Akhirnya setelah 45 menitan, nama saya dipanggil dan masuk ke dalam mobil SIM keliling untuk foto dan validasi data yang akan dimasukkan ke dalam SIM C baru nanti.

Setelah difoto, diminta sidik jari, lalu diminta tanda tangan di pulpen elektronik. Nunggu lagi sekitar 5 menitan, SIM pun sudah jadi! Yeahh.. Kartunya pun gak ada pengurangan kualitas dibanding bikin pas 5 tahun lalu. Yah tetap bagus dan tebal.. Biaya yang dikeluarkan untuk penerbitan SIM adalah Rp 105 ribu. Jadi, total Rp 140 ribu saja untuk perpanjang SIM C yang akan habis masa berlakunya.. Total waktu yang saya habiskan sekita 2,5 jam. Cukup lama sih kalau dibandingkan dengan pelayanan SIM di Detos yang menurut informasi hanya memakan waktu 30 menit saja.

Perpanjang SIM, biar aman kita di jalan!

Saya pun kembali legal untuk berkendara dengan motor kesayangan. Pastinya aman kalau ditanya soal dokumen berkendara karena masih aktif semuanya :D. Jangan lupa untuk memperpanjang dokumen SIM sebelum masa berlakunya habis yaa brosist! Supaya gak harus buat SIM baru lagi hehe.. Nah,segitu aja sharing saya kali ini. Simple, tapi  mungkin bisa berguna buat brosist yang baru pertama kali perpanjang SIM C atau A nya. Hehee..

Semoga berguna!

Jangan lupa follow media sosial saya lainnya untuk bersilaturahmi..

Instagram : @indoride
Facebook Fanspage : Indoride.com

Facebook : Alki Rahmatullah
Twitter : @alkirahmatullah
Gmail : rahmatullahalki@gmail.com

.<

2 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*