Honda New Supra GTR150 Facelift Resmi Dirilis, Beda Sama Winner X Vietnam!

IndoRide.com – Assalamualaikum brosist, salam geber sampai redline!

Brosist, kemarin Honda menyebar sebuah TVC perilisan motor Bebek Sport terbarunya di Instagram @welovehonda_id. Yap, inilah dia Honda New Supra GTR150 Facelift yang kita bicarakan sejak beberapa bulan lalu. Pembahasannya sempat viral karena di luar negeri tepatnya di Vietnam, sudah lebih dulu dirilis Honda Winner X yang diduga sebagai Facelift dari Supra GTR150 Indonesia. Namun ternyata, bukan Winner X yang menjadi facelift dari Supra GTR150 di Indonesia, melainkan hanya minor facelift dari versi sebelumnya.

Kita bisa lihat secara detail memang terlihat ada perubahan di bagian tertentu. Bukan major change layaknya yang kita prediksikan sebelumnya akan mirip dengan Honda Winner X di Vietnam. Honda merubah sedikit tampilan dan pastinya menambahkan fitur dari sang bebek sport menjadi lebih lengkap dibanding sebelumnya. Namun, tetap, basis desain dan mesin sama dengan versi sebelumnya.

Mengangkat tema “Sensasi 6 Kecepatan” yang menjadi highlight di Facelift kali ini menunjukkan bahwa AHM ingin menunjukkan sensasi terbaru Street Sport pada New Honda Supra GTR150. Walau kita tahu sejak awal rilis 2016 lalu, GTR150 sudah pakai transmisi manual 6 Speed, hehee.. Memanglewat TVC pun Honda menunjukkan tampilan GTR150 yang makin sangar lewat perpadua warna hitam dan merah yang makin kental. Lantas, apa saja yang berubah?

Secara kasat mata, perubahan ada di bagian Front Cover alias tebeng depan yang terlihat makin sporty dan agresif. Selain itu kita juga bisa lihat Tail Light atau bagian buritan berubah cukup signifikan, kini berpisah dengan lampu sen yang sebelumnya menyatu dengan stoplamp, makin terkesan sportbike tulen. Untuk headlamp masih sama lah ya, LED dual cluster yang cukup terang itu.

Sayangnya, update terkesan kurang pas nih bro, karena stoplamp sendiri masih menggunakan bohlam dan desainnya juga menurut saya standart ya. Mirip dengan stoplamp CRF150, iya gak sih? begitu juga dengan lampu sennya yang masih memakai bohlam, dengan shape ala sen CB150R lama dan Verza. Hmm…

Selain itu, terubahan juga ada pada Speedometer atau instrument cluster yang berubah total, jadi full digital. Sebelumnya, Honda Supra GTR150 pakai speedometer campuran digital dan analog pada perpindahan RPMnya. Sekarang full digital dengan fitur yang lengkap ala speedometer Honda Sonic 150R. Sayang sekali, prediksi kita sebelumnya yang memprediksi Supra GTR150 Facelift menjadi ala-ala CBR150R yang sudah full negative display, ternyata salah bro..

Soal mesin masih sama, New Honda Supra GTR150 mengusung mesin 150cc DOHC 4-valve dengan transmisi 6 kecepatan. Model ini dibekali dengan tenaga yang berlimpah hingga 12,0 kW (16,3 PS)/9.000 rpm sehingga menghasilkan performa terbaik di kelasnya. Untuk mendukung pengendara pecinta kecepatan dan kelincahan di jalan, New Honda Supra GTR150 memiliki akselerasi yang cukup responsif cocok untuk stop n go, yakni 10,7 detik untuk jarak tempuh 0-200m dengan kecepatan maksimum hingga mencapai 122 km/jam. Lumayan deh ya…

Dengan performa tinggi yang dihasilkan, New Honda Supra GTR150 tetap hemat dalam pemakaian bahan bakar yang irit bro. Tercatat, GTR150 ini mampu menjelajah hingga 42,2 km/liter  dengan metode ECE R40 (berdasarkan pengujian internal AHM). Model ini juga ramah lingkungan sesuai standar emisi EURO3.

Dari segi spesifikasi kaki-kaki, masih sama saja dengan versi sebelumnya. Dibekali velg Cast Wheel dengan desain Y yang timeless, dibalut dengan ban tubeless depan (90/80) dan belakang (120/70) berukuran besar untuk sebuah motor bebek sport. Pengereman masih sama, menggunakan rem depan single disk dengan kaliper single piston dan rem belakang disk juga, yang secara perfrma sudah cukup oke untuk harian.

Harga New Honda Supra GTR150 Facelift

New Honda Supra GTR150 hadir dengan 4 varian pilihan warna, pada tipe Exclusive yakni Matte Red dan Matte Silver dipasarkan dengan harga OTR (On The Road) DKI Jakarta Rp. 23.685.000. Sementara untuk tipe Sporty, pilihan warna Spartan Red dan Gun Black dipasarkan dengan harga OTR DKI Jakarta Rp. 23.435.000.

Nah, bisa kita simpulkan nih bro bahwa AHM sepertinya cukup hati-hati bermain di kelas bebek sport ini. Bisa kita lihat dari perubahan yang dilakukan termasuk dalam minor facelift, bukan seperti dugaan kita sebelumnya yang menduga bahwa Winner X Vietnam akan menjadi calon New Supra GTR150 Indonesia. Wajar saja, mungkin untuk memasukkan Winner X menjadi basis GTR150 Facelift akan cukup beresiko.

Kira-kira seperti itu lah bro New Supra GTR150 Facelift! Bagaimana menurut kalian nih? Komentar dibawah ya!

Semoga berguna!

Jangan lupa follow media sosial saya lainnya untuk bersilaturahmi..

Instagram : @indoride
Facebook Fanspage : Indoride.com
Facebook : Alki Rahmatullah

Twitter : @alkirahmatullah
Gmail : rahmatullahalki@gmail.com

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*