IndoRide.com – Assalamualaikum brosist,salam geber sampai redline!!

Honda All New CBR150R Facelift K45G memang masih jadi perbincangan hangat di grup-grup otomotif nih brosist. Pasalnya,desain yang diusung kali ini dianggap sebuah tindakan ‘radikal’ dari Honda,yang sebelumnya lebih suka bermain aman,dengan desain-desain kalem dan tarikan garis body yang minim lekukan tajam. Sontak,All New CBR150R 2016 ini masih ramai diperbincangkan hingga sekarang,3 hari setelah peluncurannya.