Jangan Salah, Berikut Fungsi Aplikasi Y-Connect Pada Nmax ABS 2020! Bisa GPS Tracking?!

IndoRide.com – Assalamualaikum brosist, salam geber sampai redline!

Brosist, 2 bulan lalu tepatnya Desember 2019, Yamaha resmi merilis Yamaha Nmax Terbaru 2020 versi Standart dan ABS. Ya, dua versi yang dirilis, namun Yamaha baru saja mendistribusikan versi Standart sejak pertengahan januari kemarin. Versi ABSnya kapan? Padahal versi ini paling dicari karena dengan harga 33jutaan, dapat Nmax dengan fitur yang sangat maju dibanding versi ABS sebelumnya. Salah satunya adalah Aplikasi Y-Connect, apaan tuh?

Aplikasi Y-Connect merupakan inovasi Yamaha yang membuat pengendara dapat terkoneksi dengan All New Nmax 155 Connected/ABS. Ini menjadikan All New Nmax 155 Connected/ABS sebagai motor pertama produksi Indonesia yang terkoneksi dengan smartphone, sebenernya ada Kymco Like 150i, cuma kan masih CBU. Saat ini aplikasi Y-Connect sudah dapat diunduh di Google Play Store (Android) dan App Store (Apple) tuh brosist. Apa aja sih keunggulannya?

Keunggulan utama aplikasi Y-Connect pada teknologi perangkat CCU (Comunication Control Unit) adalah :

  1. Lokasi Parkir

Aplikasi Y-Connect akan menyimpan lokasi parkir motor (lokasi terakhir saat motor disconnected dengan smartphone)

  • Notifikasi telepon, email, dan pesan

Memberikan notifikasi di layar speedometer jika ada panggilan atau pesan/email masuk ke smartphone.

  • Rekomendasi perawatan

Membantu pengguna mengetahui kondisi oli mesin dan voltase baterai (accu) serta memberikan rekomendasi untuk maintenance.

  • Konsumsi BBM

Membantu pengguna menganalisa pemakaian bahan bakar saat berkendara.

  • Notifikasi Malfungsi

Memberikan notifikasi melalui aplikasi Y-Connect dan email jika terjadi masalah pada motor. Jadi ga perlu liat lewat kode-kodean yang ada di speedometer.

  • RevsDashboard

Menampilkan data seperti sudut bukaan throttle perputaran mesin, akselerasi, berkendara yang ekonomis.

Yamaha akan memberikan Quick Start Y-Connect yang merupakan panduan mengkoneksikan smartphone dengan perangkat CCU kepada pembeli All New Nmax Connected/ABS.

Cara mengkoneksikan smartphone dengan aplikasi Y-Connect pada perangkat CCU di unit motor :

  1. Download dan login aplikasi Y-Connect.

-Scan QR Code pada Quick Start Y-Connect dan download aplikasi Y-Connect.

-Install aplikasi Y-Connect di smartphone.

-Buka aplikasi Y-Connect dan login dengan menggunakan alamat email.

2.    Mengkoneksikan smartphone dengan perangkat CCU di unit motor dengan koneksi bluetooth. Terdapat tiga cara yang bisa dipilih yaitu :

-Scan QR Code pada perangkat CCU di unit motor dan lakukan koneksinya

-Scan barcode nomor rangka unit motor dan lakukan koneksinya

-Masukkan nomor rangka unit motor secara manual dan lakukan koneksinya

  • Hidupkan unit motor dengan memutar main switch (knob) ke posisi “ON”, lalu perangkat CCU akan mulai mencari koneksi dengan Smartphone-ID anda.
  • Setelah itu Smartphone-ID akan terkoneksikan di perangkat CCU dan keduanya akan saling terhubung. Ditandai dengan munculnya indikator Y-Connect dan baterai smartphone pada tampilan layar Multifunction-Meter di unit motor.

Jadi, itulah kegunaan dan juga fungsi dari aplikasi Y-Connect dan modul CCU yang ada pada Nmax versi ABS model year 2020 ini ya bro. Jadi kalau ada yang tanya, sebenernya bisa gak sih untuk GPS Tracking? Untuk saat ini belum bisa, karena tracking yang didapat adalah semacam memori yang ada untuk mengingat posisi parkir terakhir ketika aplikasi disconnect. So, udah jelas yaa? Gimana? Udah pada inden belum?

Jangan lupa follow media sosial IndoRide.com ya brosist…

Instagram : @indoride
Facebook Fanspage : Indoride.com
Facebook : Alki Rahmatullah
Twitter : @alkirahmatullah
Gmail : rahmatullahalki@gmail.com

2 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*