Review Sorot Lampu LED Suzuki Nex II, Spesial Untuk Harga 14 Jutaan!

Lampu LED, sebuah inovasi!

indoRide.com – Assalamualaikum brosist, salam geber sampai redline!

Brosist, duh semangat nulis lagi turun banget nih karena kesibukan di dunia nyata yang gak bisa ditinggal.. Alhasil review perdana tentang Sorot Lampu LED Suzuki nex II ini jadi terbengkalai dan telat sampai hari ini deh. Jadi curhat kan tuh wkwk.. Selalu menarik yang namanyabahas motor baru. Tentunya ada sesuatu yang bisa saya eksplor lebih dalam dan dishare ke brosist sekalian… Ya jadi ceritanya alhamdulillah saya diberi amanah lagi untuk review Suzuki Nex II oleh Suzuki. Dan gak tanggung tanggung, yang dikasih untuk review adalah versi Fancy Dynamic, versi ini adalah versi tertinggi dari Suzuki Nex II yang sudah dibekali beberapa fitur kekinian yang berguna banget untuk harian! Gak percaya?

Baca juga : 

Menarik banget nih motor

Contohnya aja fitur USB Charger! Yap, USB CHarger, yang cuma tinggal colok and there you go! Bisa langsung ngojek atau ngapelin pacar tanpa harus kehabisan batre… Terus, ada fitur Lampu LED dan LED Stripe yang keliatan mewah banget lho brosist. Pastinya cuma ada di versi Fancy Dynamic ini. So, terimakasih banyak Suzuki udah ngasih yang versi ini untuk direview! Mantappp…

Lampu LED, sebuah inovasi!

Nah, suatu Inovasi terbaru dari Suzuki adalah memberikan Suzuki Nex II lampu LED, dimana lampu LED ini sendiri bener-bener jadi trend yang sangat lumrah di tahun 2018 ini. Bahkan, hampir keseluruhan line up product pabrikan selain kelas entry level sudah pakai lampu LED. Alasannya karena awet, less maintenance, dan terang serta irit daya! Namun teknolgi lampu LED ini dikenal gak murah brosist, jadi jarang pabrikan yang ngasih opsi lampu LED di kelas motor entry levelnya.. Alasannya ya, harga lagi! Hehe..

Namun, Suzuki berani mengambil terobosan dengan membuat matic entry level seharga hanya 14 jutaan aja, dengan lampu LED yang terang dan tentunya irit daya! Suzuki mensiasatinya dengan memberikan lampu LED Add-on atau yang bisa dibongkar pasang seperti LED aftermarket. Gak cuma itu, Suzuki juga memberikan LED Stripe di versi Fancy Dynamic ini, yang lagi lagi jadi pelopor dikelasnya! Jadi kelihatan mewah walau memang motor ini harganya cuma 14 jutaan. Keren bgt deh… Langsung aja deh ya ke pembahasan!

Review Sorot Lampu LED Suzuki Nex II

Seperti yang udah saya jelasin diatas, bahwa Suzuki Nex II ini memakai LED yang bisa dicopot pasang, artinya jika brosist pingin ganti dengan bohlam pun bisa karena socketnya masih sama. Bukan model tempel seperti LED di matic kelas atas lain. Tentu ada kelebihan dan kekurangannya nih brosist.. Kelebihannya, harga lampu LED ini lebih murah dan juga terjangkau, dan bisa dipasang di motor manapun asal socketnya sama! Kekurangan, ya gak seterang lampu LED tanam dan kabarnya juga gak bisa seawet LED di motor lain… Bener gak sih?

Daripada jauh-jauh kesana, langsung aja deh saya review nih, kebetulan banyak yang udah penasaran juga sama LED dari motor enrty level Suzuki seharga 14 jutaan ini! Cekidot,,

Lampu Dekat, Low Beam

Kira kira seperti itu posisi sorot lampu/cahaya lampu LED Suzuki Nex II ini brosist. Bisa dilihat dari posisi lampu dekat, cahaya sudah fokus dan bisa diandalkan terutama untuk kondisi jalan perkotaan/perumahan. Warna putih pada LED ini gak kalah walau kena banyak intervensi dari cahaya lampu lain dari rumah/jalan. Cahayanya gak terlalu melebar, fokus ke satu titik dan cukup terang bila dibandingkan dengan bohlam standar di reflektor sekecil Nex II ini.

Lampu Jauh, High Beam

Untuk lampu jauhnya sendiri menurut saya agak terlalu menyorot ke atas. Tapi ini sepertinya bisa disetting lebih lanjut. Yang saya suka sinarnya terang dan fokus, gak melebar kemana-mana, dan lagi lagi cukup terang untuk reflektor yang hanya sebesar Nex II ini. Warna putih pada posisi lampu jauh / high Beam ini juga gak kalah sama lampu yang ada di jalanan. Lumayan lah ya…

Saat dibawa jalan, lampu LEDnya sudah cukup baik menerangi jalan saya didepan. Baik low beam maupun high beam. Dan… yang paling saya suka Suzuki Nex II ini sudah DC arusnya! Jadi, saat kita nyalakan motor, lampu ikut nyala. Terlihat disini lampunya jadi lebih stabil sinarnya dan gak naik turun intensitas terangnya… Cakep euy, bakal lebih awet deh ini lampu LEDnya!

Oiya, soal lampu LED ini tentunya bisa banget dipasang di Nex II atau matic lain dengan socket yang sama. Harganya saya belum begitu paham, cuma kabarnya gak jauh dari angka 100ribuan aja, dengan kualias yang dijamin Suzuki. Soal merk, ada yang bilang merknya adalah Autovision. Buat yang sering mainan lampu, pasti kenal sama merk ini nih, merk yang cukup ternama! So, kualitasnya gak main-main nih ya…

Kesimpulan

Last, soal inovasi Suzuki memang gak main-main. Suzuki terus berusaha menghadirkan produk terbaru yang punya inovasi lebih dan bisa memberikan nilai lebih di harga yang sama. Tentunya lewat Suzuki Nex II suzuki ingin berbicara bahwa hal yang sebelumnya sulit dilakukan, ternyata bisa dilakukan. Dan… hadirlah inovasi LED “copot pasang” di Nex II ini, yang tentunya sangat bisa diandalkan untuk membantu kegiatan harian dan juga tentunya untuk gaya.. Soal lampu, walaupun terlihat seperti lampu LED aftermarket, namun kualitasnya cukup dan terang banget nih brosist untuk berbagai kondisi jalan.

Gimana brosist? Tertarik? Saran saya sih beli yang versi Fancy Dynamic aja, biar sekalian dapet LED Stripe supaya bisa ajebh ajebh! Wkwkk…

Jangan lupa follow media sosial saya untuk bersilaturahmi..

Instagram : @indoride
Facebook Fanspage : Indoride.com
Facebook : Alki Rahmatullah
Twitter : @alkirahmatullah
Gmail : rahmatullahalki@gmail.com

Baca juga berita menarik lainnya bro..

.<

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*