
IndoRide.com – Assalamualaikum brosist, salam geber sampai redline!
Brosist, akhirnya setelah lama disimpan, brojol juga nihh Suzuki GSX-S150 2018 ! Seperti yang sudah diduga sebelumnya, bahwa Suzuki akan merilis versi terbaru dari GSX-S150, yang kini punya kasta lebih tinggi dengan warna yang semakin elegant, dan tentunya varian lebih tinggi dengan Keyless Ignition System! Prediksi terbukti, per hari Kamis, 31 Mei 2018 hari ini di PRJ, Suzuki memperkenalkan ubahan pertama bagi sang naked sport kebanggaannya ini… Cadazzz brosist!

Baca dulu infonya bro :
- Ini Dia Suzuki GSX-S150 2018, Ada Varian Keyless, Harga Rp 24 Jutaan! Warna Kuning Menggoda!
- Ada Penampakan Suzuki GSX-S150 Warna Kuning Versi 2018, Sudah Pakai Keyless?? Menarik!
Suzuki GSX-S150 pertama kali dikenalkan pada bulan Februari 2017 lalu, dan setelah 1,5 tahun pengenalannya Suzuki akhirnya melakukan penyegaran pada naked sportnya ini. Yang bikin keren adalah ubahan warna dan striping terbaru pada GSX-S150 ini menandakan Suzuki sudah mulai berani dan agresif dari segi pewarnaan. Terbukti setelah melihat beberapa produk Suzuki yang baru dilaunching seperti Nex II, atau GSX-R150 2018, meyakinkan saya bahwa Suzuki ingin menyasar segment yang lebih luas dengan pewarnaan yang semakin menarik!
Seperti yang udah saya bahas sebelumnya, Suzuki memasukkan varian Keyless Ignition System ke Suzuki GSX-S150 2018 ini bro. Hal ini tentunya makin menarik karena GSX-S150 tentunya jadi naked sport termurah dan pertama pakai teknologi Keyless di Indonesia! Sedap bener.. Selain itu, yang bikin saya tertarik juga dari segi pewarnaan versi Keyless yang berasa jauh lebih menarik dibanding versi standar atau Shutter Key System hehe..
Di versi terbaru ada 4 warna, masing-masing varian dibagi 2 warna menarik. Untuk Suzuki GSX-S150 Keyless 2018 terbagi jadi 2 warna, ada warna Kuning atau Met Daytona Yellow dan hitam Titan Black CW Rogue. Perhatian terfokus pada GSX-S150 warna kuning karena terlihat perpaduan warnanya sangat serasi. Begitu pula yang warna hitam, dengan striping makin sporty dan velg berwarna merah rasanya sulit ditolak!
Untuk versi Shutter Key, masih pake warna standar, merah dan solid matte black. Hanya saja, sayang sekali, warna Biru MotoGP serta Ice Silver hilang dari peredaran… Hiks, nampaknya kurang laku ya brosist, sehingga Suzuki memasukkan warna baru yang tentunya jauh lebih menarik dan lebih segar dipandang mata!
Last, gak banyak bawel lagi, langsung aja yuk diintip Galeri Foto Suzuki GSX-S150 Keyless 2018 ini brosist, monggoo disedottt!
Nahh menarik toh? Soal harga, untuk versi Keyless Ignition System Suzuki membanderolnya dengan harga Rp 26,2 juta saja, sedang untuk versi Shutter Key System hanya Rp 24,750 juta saja bro! Keren gak nih ?
Memang jadi jauh lebih keren.. Sayangnya untuk body tidak ada perubahan, artinya bagian buritan masih tinggi. Kalo soal ini saatnya kita tunggu Bandit 150 yang kabarnya bakal punya buritan datar yang lebih bersahabat.. Okeh, buat yang demen GSX series namun pengen ergonomi nyaman, sikat GSX-S150, yang keyless aja sekalian, worth it kok, suer!
Semoga berguna!
Jangan lupa follow media sosial saya lainnya untuk bersilaturahmi..
Instagram : @indoride
Facebook Fanspage : Indoride.com
Facebook : Alki Rahmatullah
Twitter : @alkirahmatullah
Gmail : [email protected]gmail.com
- Suzuki XL7, Memang Tangguh dan Mewah! Berikut Spesifikasi dan Reviewnya!
- Suzuki NEX Crossover Resmi Dirilis, Cakep! Harga 17 Jutaan!
- Akhirnya GSX-R150 Livery 100th Anniversary Suzuki Resmi Dirilis, Harga Rp 31 Jutaan!
- Warna Baru Suzuki Address FI 2020 Makin Ciamik, Harga Mulai 17 Juta-an!
- Suzuki Resmi Rilis NEX II Versi “Lebih Nyaman”, Tapi di Filipina!
- Intip Kisah Joan Mir Meraih Podium 2 di MotoGP Austria!
- Ceritakan #KisahKlasikSuzuki Versi Brosist, Dapatkan Merchandise Menarik!
- Akhirnya Suzuki Rilis Livery Baru GSX-R150 2020! Tapi di Taiwan…
- Konsep Modifikasi Terbaik Suzuki GSX150 Bandit, Paling Gokil!
- Harga Lampu Sein LED Yamaha New MT-25 Dibawah 200 Ribu, Incaran Modifikator!
- Bukan Headlamp Atau USD, Ini Part Yang Bakal Jadi “Sembako Modif” New MT-25!
- Yamaha New MT-25 Facelift 2020 Resmi Dirilis, Berikut Ubahannya!
- BOCORAN Terbaru Yamaha MT-25 Facelift 2019, Sebentar Lagi
- Gila! Diskon Motor Suzuki Hingga 9 Juta di Otobursa Tumplek Blek 2019!
- Honda CBF190TR Resmi Dirilis, Motor Retro Yang Ikut Modernisasi! GANTENG!
- Progress Yamaha XSR155 di Indonesia, Nampaknya Sudah Dekat!
- Warna Baru Yamaha Vixion dan Vixion R 155 2019, Velg Emas Menggoda!
- Motor Sport Retro Yamaha XSR155 Resmi Dirilis, The “Sport Heritage”!
- Warna Baru Honda CB150R 2019, Ada Warna Putih Sasis Merah! Gahar!
Leave a Reply