
IndoRide.com – Assalamualaikum brosist, salam geber sampai redline!
Brosist, makin terkuak dan terbuka dengan jelas penyegaran seperti apa yang akan dilakukan oleh PT. Suzuki indomobil Sales (SIS) kepada line up motornya. Seperti yang sudah saya tulis sebelumnya, desas-desus peluncuran warna baru dan striping baru Suzuki GSX-R150 tercium dari beberapa bocoran dan agenda kedepan Suzuki, tepatnya yang akan dilaksanakan hari Jumat esok! Ternyata, sudah muncul aja nih brosist, berkat pengamatan netizen, akhirnya terkuak!

Ternyata beneran euy sepertinya gak jauh lagi Suzuki GSX-R150 versi 2018 akan segera dirilis. Tentunya dengan perubahan minor yang berupa perubahan warna serta striping. Beberapa bocoran baik foto maupun bentuk teks mulai tersebar di social media dan juga grup pribadi! Nah, singkatnya ada beberapa warna yang diubah Suzuki dengan tampilan yang semakin cakep dan atraktif pokoknya! Warna apaan aja sih bro kira-kira?
Yang paling jelas adalah Suzuki GSX-R150 Warna Hitam Velg Merah! Nah ini yang sejak dulu sudah saya duga hehe, karena Suzuki punya cirikhas warna hitam dengan velg merah seperti yang dilakukannya pada Satria F150 Injeksi Black Fire. Tentunya jika diaplikasikan ke GSX-R150, jadi SUPER GANTENG! Atau bisa dibilang GANTENG GAK KARUAN! Monggo, dilihat dulu nih bro bocoran gambarnya!

Nah loh, perpaduan warna hitam legam pada body, dengan striping campuran abu-abu merah, plus velg dengan warna merah terang membuat sang GSX-R150 terlihat semakin garang. Tanpa lekukan-lekukan tajam yang ribet, tentunya GSX-R150 warna hitam merah ini terlihat semakin simple dan elegant dibanding versi sebelumnya. Pastinya, memikat mata bangettt…
Nah, ada info lagi nih brosist, dari blog Waroenkotomotif.com, yang memperlihatkan GSX-R150 warna terbaru Biru dengan warna merah, terlihat warna biru semakin agresif dengan diaplikasikannya striping ala Suzuki GP 2018. Sedangkan yang warna merah terlihat lebih sangar dengan striping bertuliskan “Suzuki” dari fairing depan hingga ke jok. Woww! Sangar abiss!
Last, jangan lupa untuk simak terus blog indoride.com hari Jumat besok, untuk livenya bisa cek di IG @indoride. Pokoknya bikin penasaran dan bikin pengen beli deh.. Tahan dulu yang mau beli GSX terbaru, kayaknya Jumat ada yang baru! Josss..
Semoga berguna!
Jangan lupa follow media sosial saya lainnya untuk bersilaturahmi..
Instagram : @indoride
Facebook Fanspage : Indoride.com
Facebook : Alki Rahmatullah
Twitter : @alkirahmatullah
Gmail : rahmatullahalki@gmail.com
Baca juga berita menarik lainnya :
- Halo Netizen, Sudah Siap Dengan Scoopy 160cc??
- Tinggal Menghitung Hari, Honda Vario 160 2022 Siap Mengaspal!
- Kapan PCX150 4 Klep Hadir di Indonesia? Simak Fitur Menariknya!
- Honda All New Beat 2020 Siap Dirilis? Pakai Basis Mesin Genio!
- Wah, Yamaha Beri Sinyal Masukkan Yamaha QBix Ke Indonesia?
- Mesin Matic Honda Terbaru 150cc 4 Klep, Power Tembus 16,6 HP Torsi 14,8 Nm! Ngeri!
- Honda CBR250RR Facelift 2020 Siap Lawan ZX25R! Power 40+ HP dan Quick Shifter?!
- Honda Siapkan Mesin 250cc 4 Silinder Untuk “Hajar” ZX25R? Panas!
- Bocoran Honda CBR250RR Terbaru 2020, Pakai QuickShifter dan Keyless?!
- HOT! Kawasaki Sebar Teaser Misterius, Ini Dia Ninja 250 4 Silinder?!
- Suzuki V-Strom 250SX Resmi Dirilis, Harga Rp 59,5 Juta Aja!!
- Suzuki Grand Vitara Hadir Kembali, Kini Dengan Teknologi Hybrid
- Suzuki V-Strom SX Gegerkan IMOS 2022! Kabarnya Nggak Sampe Rp 60 Juta
- Harga Tembus Hampir Rp 30 Juta, Suzuki Avenis 125 Resmi Ngaspal di Indonesia! Intip Kelebihannya!
- Sinyal Makin Kuat, Suzuki Avenis 125 Segera Masuk Indonesia! Harga?
- HOT SPYSHOT! Skutik Misterius Berkamuflase Stiker “Smile”, Inikah Suzuki Avenis?!
- Layak Dikoleksi! Ini Tampilan Suzuki Satria F150 “Special Edition” 2022, Penutup Suzuki MotoGP!
- Rumor, Matic Baru Suzuki Avenis Bakal Masuk Indonesia! Siap Beli?
- Suzuki Rilis Ertiga Hybrid 2022 ; Makin Canggih, Harga Menggiurkan!
- Mudik Naik Motor? Bisa Aja! Berikut Tips Mudik Aman+Nyaman Dari Suzuki
Leave a Reply