
IndoRide.com – Assalamualaikum brosist, salam geber sampai redline!
Brosist, Yamaha Lexi 125 memang lagi ngehits nih di kalangan bikers tanah air. Pasalnya, Yamaha telah membuat terobosan motor 125cc yang berperawakan besar, fitur lengkap, ergonomi nyaman, serta engine yang powerful dikelasnya. Dengan mesin 125cc 4 Valve VVA tentunya jadi kelebihan tersendiri bagi sang Lexi. Nah brosist, seperti yang brosist sudah ketahui, Yamaha Lexi terbagi jadi 2 varian nih. Ada Yamaha Lexi 125 (standart) dan Yamaha Lexi S 125.. Keduanya secara keseluruhan sama saja, sama-sama Lexi. Namun tentu ada kelebihan yang dibawa versi S, kelas tertingginya, dibanding versi Standar! Apa saja sih?
Lexi S atau Lexi Standar?
Sebelumnya brosist bisa lihat di artikel berikut, yang berisikan tentang Perbedaan Yamaha Lexi 125 dan Yamaha Lexi S 125..
Nah, buat brosist yang males baca, yowes, saya tulis ulang deh! Secara kasat mata perbedaan Lexi S 125 vs Lexi 125 standar ada 3 nih brosist. 3 part ini jadi fitur yang menambah kenyamanan sekaligus keamanan bagi sang Baby Nmax… Antara lain Smart Key System atau biasa disapa Keyless ignition system, Special Luxury Seat alias jok yang lebih mewah dan spesial, serta Sub Tank Suspension atau shock belakang yang pakai tabung, pastinya lebih nyaman nih dibanding versi standar tanpa tabung!

Banyak argumentasi di medsos terutama di grup Lexi, mengenai perdebatan antara memilih Lexi 125 atau Lexi S 125? Ternyata ada hal yang perlu brosist ketahui nih! Yang pertama, perbedaan harga Lexi S vs Lexi Standar adalah Rp 2.850.000 tuh brosist. Yamaha Lexi S 125 dibanderol dengan harga Rp 22.850.000, sedangkan Lexi Standar dibanderol Rp 19.950.000. Memang secara angka, Lexi standar lebih terjangkau dengan bentuk dan mesin yang sama. namun, Lexi S 125 menawarkan 3 fitur menarik tadi tuh!
Baca juga…
Cukup mengejutkan, saat acara gathering Bukber bersama Yamaha selasa lalu, Yamaha mempresentasikan tentang keuntungan membeli Yamaha Lexi S 125 dibanding Lexi standart, yakni bosist bisa hemat sebesar Rp 3,5 jutaan! Lho, kok bisa? Cekidot gambar berikut…

Ternyata, 3 part tersebut harganya lumayan jika dibeli sendiri. Terutama Smart Key System yang dihargai Rp 5.000.000 jika diecer. Begitu pula dengan jok special dengan harga Rp 700 ribuan, dan suspensi tabung belakang jika dibeli sendiri kena Rp 600 ribu. Ketika ditotal, brosist harus mengeluarkan kocek Rp 6.300.000 jika ingin memasang fitur-fitur tersebut di Lexi 125 standar. Artinya…
Rp 3,5 juta brosist bisa hemat ketika membeli Yamaha Lexi S 125, yang perbedaan banderolnya hanya Rp 2.850.000 dibanding Lexi standar. Nahh, kira-kira gimana brosist? Brosist #TeamLexiStandar atau #TeamLexiS? Tentunya tergantung sama kebutuhan dan keinginan, jika dianggap Lexi S punya value yang lebih, monggo dipilih! Sebaliknya jika Lexi 125 standar sudah cukup, tanpa perlu fitur yang disebutkan, ya monggooo saja dipilih! Bebas merdeka… hehehe…
Semoga berguna!
Jangan lupa follow media sosial saya lainnya untuk bersilaturahmi..
Instagram : @indoride
Facebook Fanspage : Indoride.com
Facebook : Alki Rahmatullah
Twitter : @alkirahmatullah
Gmail : rahmatullahalki@gmail.com
- Saat Suzuki GSX-S150 Bersanding dengan KAWASAKI Z800, Keren Mana Nih??
- Yamaha Lexi 125 Atau Honda Scoopy Untuk Ojek Online? Mana Yang Cocok? (Pertanyaan Pembaca)
- Perbedaan Spesifikasi Suzuki GSX150 Bandit Dengan Suzuki GSX-S150, Masukkk!
- Perbandingan Dimensi Yamaha Lexi S 125 vs Yamaha Byson, Ketika 125cc Lebih Gambot Dari 150cc!
- Pilih Suzuki GSX-S150 Keyless 2018 Atau Nunggu Suzuki Bandit 150? Pilihan Sulit, Yuk Simak!
- Pilih Yamaha Lexi S Atau Yamaha Lexi Standar? Fitur Lebih Banyak, Hemat 3,5 Jutaan!
- Adu Tampilan Honda Forza 300 VS Yamaha Xmax 300, Ganteng Mana?
- Ketika Yamaha Lexi 125 Berjejer Dengan Yamaha Nmax 155, Lho, Gedean Lexi!
- Perbedaan Spesifikasi Suzuki Nex Old vs Suzuki Nex II, Lebih Besar dan Nyaman, Cuma Nambah 3 KG!
- Begini Saat Honda PCX 150 Lokal dan Yamaha Aerox 155 Berdampingan, Keren Mana?
- Hari Ini! Yamaha Rilis Skutik Retro Grande Filano 125, Calon Viral!
- Yamaha Augur 155 2023 Resmi Rilis, Matic Dengan Sensor Canggih!
- Yamaha FreeGo 125 Terbaru, Makin Keren dan Canggih! Harga Masih 20 Juta-an
- Yamaha Grande 125 Hybrid Rilis di Vietnam, Bentar Lagi Hadir di Indonesia?
- Yamaha Aerox 155 2021 Resmi Dirilis, Makin Modern!
- Motor Ini Lucu Banget! Yamaha Vinoora 125 Taiwan, Mirip Suneo
- Yamaha MT-07 dan MT-09 2020 Resmi Dirilis! Mesin Crossplane, Harga Mulai 243 Juta
- Yamaha Byson ada KW nya! Mesin 160cc, Top Speed Cuma 90 KM/Jam
- Ngeri, Top Speed Yamaha WR155 Tembus 151 KM/Jam! Lebih Cocok Jadi “Supermoto”?!
- Bike Of The Year 2020 Jatuh Kepada… Yamaha All New NMAX!
Leave a Reply